Jakarta, CNN Indonesia

Polisi menyebut DJ East Blake mengancam akan menyebar foto porno mantan pacarnya karena tidak terima diputuskan oleh sang kekasih.

“Pelaku itu mengancam korban, di mana pada saat diputuskan si korban diancam oleh pelaku untuk disebarkan foto-foto bugilnya atau video yang diambil oleh si terlapor,” kata AKBP Hady Saputra Siagian kepada wartawan, Jumat (3/5).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hady menyebut saat itu korban atau pelapor tetap bersikukuh mengakhiri hubungannya dengan East Blake. Alhasil, pelaku langsung menyebarkan foto maupun video porno milik kekasihnya itu ke teman-teman hingga keluarga.

“Terlapor langsung menyebarkan melalui akun Instagramnya yang disebarkan kepada teman-temannya dan juga kepada keluarga si korban,” ujarnya.

Hady turut mengungkapkan foto maupun video porno itu ternyata diperoleh East Blake secara diam-diam. Artinya, tanpa sepengetahuan korban.

“Bisa kita sampaikan di sini di mana si pelaku ini mengambil (gambar) di saat si korban tidak mengetahui, diambil secara diam-diam tanpa seizin si korban,” tutur Hady.

Dalam kasus ini, polisi telah menetapkan East Blake sebagai tersangka dan ditahan. Ia dijerat Pasal 4 ayat 1 huruf e undang-undang RI Nomor 44 tahun 2008 tentang Pornografi.

“Ancaman pidana yang kami terapkan adalah 6 bulan sampai dengan 12 tahun,” ucap Hady.

(dis/bmw)

[Gambas:Video CNN]





Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *